Bisain Jasa

Kosmetik Viral Lagi Hype? Cek Dulu Udah Ada Izin BPOM Apa Belum?

Semakin hari semakin banyak konten di media sosial terutama di TikTok yang istilahnya “Racun Influencer” yang biasanya membuat konten tentang suatu produk kosmetik baik skincare, bodycare, make up dll. Influencer sering membuat produk viral karena hasil yang dipakai dari review produk tersebut sangatlah bagus. Banyak dari kaum muda mudi utamanya yang ter-influence, mereka sering kalap membeli tanpa mengecek produk lebih dalam. Entah dari segi company yang membuat, ingridients dari produk, atau sudah BPOM atau belum. Selain berakibat buruk kepada buyer, bisa juga mengakibatkan dampak yang sangat berbahaya seperti kandungan  memicu penyakit yang parah. Padahal Kesehatan nomer satu loh! Kebanyakan berpikir yang penting dari segi harga murah dan banyak orang memakai jadi langsung menyimpulkan bahwa produk tersebut layak untuk dibeli. Selain harus dari company yang terpercaya dan legal, kita para konsumen harus berhati-hati dengan produk apapun karena harus lolos uji BPOM, tapi sayangnya masih banyak juga seller yang menggunakan BPOM palsu. Yuk simak bagaimana cara mengantisipasi produk tersebut baik dikonsumsi atau tidak dari segi kelayakan BPOM!

Cara cek kosmetik di BPOM (Manual)

  • Expired
  • Kondisi kemasan
  • Izin edar
  • Label informasi produk dibaca detail

Cara cek kosmetik di BPOM (secara online)

  • Buka https://cekbpom.pom/go.id.
  • Pilih “Produk” dan “Pilih kategori”.
  • Masukkan keyword produk kemudian klik “cari”.
  • Data produk seperti nomor registrasi, detail produk, hingga pendaftar produk akan ditampilkan secara lengkap.

Cara lapor jika menemukan produk palsu ke BPOM

  1. Buka https://ulpk.pom.go.id/
  2. Klik menu “Form Pengaduan”
  3. Isi formulir dengan lengkap
  4. Klik tombol “kirim”

Alangkah baiknya jika kita sebagai seller, demi mewujudkan produk yang berkualitas dan legal sesuai hukum kita harus mendaftarkan ke BPOM untuk jasa pengurusan izin terlebih dahulu agar konsumen juga terjamin kesehatannya dan tidak merasa tertipu. Anda bisa melakukan pengurusan perizinan BPOM yang terpercaya melalui jasa kami yaitu Bisain.Jasa. Cek lebih lanjut tentang jasa tersebut di https://bisainjasa.com/